You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Paripurna RAPBD 2018 Ditarget Dewan Digelar 15 November
.
photo doc - Beritajakarta.id

DPRD Targetkan Sahkan RAPBD 2018 Pada 15 November

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta menargetkan dapat menggelar rapat paripurna pengesahan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) tahun 2018 pada 15 November 2017 mendatang.

Gubernur dan Ketua DPRD DKI sudah sepakat akan memparipurnakan tanggal 15 November

"Gubernur dan Ketua DPRD DKI sudah sepakat akan memparipurnakan tanggal 15 November," ujar Triwisaksana, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Senin (6/11).

Anies-Sandi Hadiri Rapat Pembahasan KUA-PPAS di DPRD

Pria yang akrab disapas Sani ini menjelaskan, pada kesempatan tersebut rencananya juga akan digelar rapat paripurna penyampaian visi misi Gubernur dan Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta.

"Saat itu, Ketua DPRD langsung mempersilahkan agar Gubernur menyampaikan pidato perdana terkait visi misi yang sempat tertunda," tuturnya.

Menurut Sani, penggabungan dua agenda dalam satu paripurna merupakan rencana yang tepat. 

"Jadi konkret. Bukan cuma visi misi dan janji, tapi langsung disampaikan anggarannya berapa," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4270 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1821 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1643 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1606 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1584 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik